Minggu, 01 April 2012

TUTORIAL MEMBUAT VIRTUAL HOST DOMAIN DI XAMPP APACHE.

Tutorial Membuat Virtual Host Domain di XAMPP Apache

 

Salah satu kesulitan kita sebagai pengembang website dan para web master adalah ketika mengembangkan website yang menggunakan CMS dengan alamat URL absolute. Seperti misalnya WordPress. Dalam kasus WordPress, kita akan mengalami kesulitan saat memindahkan database dan instalasi WordPress yang telah kita develop di localhost kita ke server yang sebenarnya. Masalah utamanya sebenarnya adalah pada domain URL absolut tersebut. Lalu bagaimana kita membuat domain sendiri di localhost kita? Saya punya tipsnya. Sayangnya, tips ini hanya untuk pengguna Linux :-) karena saya kurang familiar dengan sistem operasi lain. Dan tentu jika anda menggunakan Apache. Bisa xampp, lampp, atau lainnya.....

Konfigurasi Virtual Host (Virtual Domain)

Buka file httpd.conf (atau apache.conf) anda. Letaknya biasanya di direktori /etc atau /opt/lampp/etc.
Aktifkan modul Virtual Host dengan mengcoment baris:
#LoadModule vhost_alias_module modules/mod_vhost_alias.so
menjadi:
LoadModule vhost_alias_module modules/mod_vhost_alias.so
Atau nama module yang sejenis.
Tambahkan baris berikut ini pada bagian paling bawah:
# Customs
Include /opt/lampp/htdocs/virtual-host.conf

atau
# Customs
Include /home/amrinz/virtual-host.conf


Jika instalasi default apache sudah memiliki file konfigurasi virtual-host.conf atau sejenisnya, gunakan saja itu.Tambahkan baris-baris ini dan simpan pada file virtual-host.conf:

ServerName linuxindo.web.id
DocumentRoot /home/amrinz/website/linuxindo.web.id

AllowOverride All
Options All


Tambahkan Host/Domain

Lalu tambahkan host linuxindo.web.id dengan IP 127.0.1.2 ke file /etc/hosts (sebagai root!)
127.0.1.2 linuxindo.web.id
Atau jika anda menggunakan ubuntu seperti saya, melalui menu System >> Administration >> Network.
setup ip and host for apache virtual host
setup ip and host for apache virtual host

Buat Direktori Virtual Host

Setelah anda membuat dan mengedit file virtual-host.conf dan file hosts, saatnya anda membuat direktori sesuai nama domain yang ditambahkan.
Seperti pada contoh, saya membuat direktori linuxindo.web.id di direktori /home/amrinz/website.
Restart Apache, XAMPP atau LAMPP
Selanjutnya, restart apache atau xampp atau lampp anda.
/opt/lampp/lampp start
atau
/etc/init.d/apache2 start

Sekarang buka browser anda, dan coba mengakses http://linuxindo.web.id.
Jika berhasil, selamat, anda bisa mengembangkan website anda di komputer lokal tanpa perlu khawatir saat memindahkannya ke server remote.

Download: Ebooknya + file konfigurasinya.

Sumber: linuxindo.web.id